Peluang Usaha | 2025-03-05
Ditulis oleh : admin2
Suka artikel ini? Jangan lupa untuk bagikan manfaat yang kamu dapat ke sahabat & keluarga anda melalui link di samping ini!
Panjang Artikel :
Ada banyak sekali keuntungan deposito bank, baik bank umum maupun Bank Perekonomian Rakyat (BPR). Deposito menjadi salah satu pilihan terbaik jika nasabah ingin menyimpan uang dengan aman, sekaligus menghendaki uang tersebut tumbuh dan berkembang.
Dalam sistem deposito, ada yang dinamakan dengan bunga. Nilai bunga efektif masing-masing bank berbeda, yang notabene BPR menawarkan bunga yang lebih besar daripada bank umum.
Jangka waktu deposito yang semakin lama, membuat nilai bunga semakin besar. Maksimal bunga deposito di bank umum sekitar 3% per tahun, sedangkan di BPR Perdana bunga hingga 5,75% hanya dalam 6 (enam) bulan.
Agar lebih rinci terkait sistem investasi deposito, berikut ini beberapa keuntungan atau benefit dasar yang pasti nasabah dapatkan di BPR Perdana, antara lain:
Ketentuan deposito di BPR Perdana sangat ringan, bahkan nasabah dapat mulai membuka rekening deposito dengan setoran minimal mulai Rp 1.000.000. Secara lebih detail, berikut ketentuan deposito tersebut.
Setoran minimal Rp 1.000.000.
Dana di bawah Rp 7.500.000 tidak terkena beban pajak bunga, sedangkan dana mulai Rp 7.500.000 terkena beban pajak bunga 20%.
Manfaat deposito dengan ketentuan yang ringan memberi kemudahan untuk semua nasabah.
Persyaratan deposito mencangkup syarat untuk nasabah perorangan dan syarat untuk nasabah perusahaan (badan). Persyaratan tersebut mencangkup:
Aplikasi pembukaan deposito.
Kartu contoh tanda tangan.
Formulir data nasabah.
Salinan identitas.
Aplikasi pembukaan deposito.
Kartu contoh tanda tangan.
Surat kuasa khusus.
Salinan identitas pejabat berwenang, akta pendirian, NPWP, SIUP, dan TDP.
Informasi lebih lengkap untuk ketentuan dan persyaratan deposito di BPR dapat menghubungi customer support Perdana melalui website.
Bunga yang ditawarkan untuk deposito di BPR Perdana tinggi, ini menjadi keuntungan utama yang akan nasabah rasakan secara nyata. Berikut daftar bunga berdasarkan jangka waktu deposito.
1 bulan : 3%
3 bulan : 4,75%
6 bulan : 5,75%
12 bulan : 5,75%*
*bunga deposito dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kebijakan bank dan LPS
Bunga tersebut terhitung per tahun (12 bulan), merupakan bunga sebelum mendapat potongan pajak 20% jika nilai deposito Rp 7.500.000 atau di atasnya sebagaimana tertuang dalam ketentuan.
Melakukan deposito membuat nasabah dalam mengelola uang menjadi lebih disiplin, terarah, konsisten, dan terencana. Sebab, sistem deposito tidak memperbolehkan nasabah mencairkan dana sebelum waktu jatuh tempo.
Berbeda dengan dengan menyimpan uang di rekening tabungan reguler, yang mana dapat ditarik kapan saja dan di mana saja. Oleh sebab itulah, dana deposito tidak hanya utuh, melainkan juga bertumbuh.
Keuntungan deposito Bank Perdana berikutnya adalah jaminan keamanan bahwa dana yang nasabah simpan tidak akan berkurang, hilang, atau risiko lainnya. BPR Perdana menggunakan sistem keamanan berlapis yang terus diperbarui untuk meminimalisir munculnya celah/bug.
Di sisi lain dari segi legalitas, BPR Perdana terdaftar dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sekaligus menjadi peserta Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
Selain itu, semua perkembangan dana deposito Anda dapat dipantau secara realtime melalui aplikasi seluler Perdana Akses.
Memahami kelebihan dan kekurangan deposito di bank merupakan langkah cross check agar tidak berat sebelah. Meski menawarkan banyak keuntungan dan benefit secara nyata, nasabah sebaiknya mempertimbangkan beberapa risiko berikut.
Menarik dana deposito sebelum jatuh tempo akan memberi penalti, yaitu potongan 10% dari dana deposito. Berdasarkan simulasi deposito setor uang Rp 10.000.000 untuk jangka waktu 6 bulan dengan bunga efektif 5,75%, mendapatkan pertumbuhan menjadi Rp 10.460.000.
Tetapi jika sebelum jangka waktu jatuh tempo 6 bulan tersebut nasabah memaksa menarik dana deposito, maka dana yang akan dicairkan sebesar Rp 9.000.000 setelah pemotongan penalti.
Inflasi merupakan risiko dari investasi deposito secara umum. Mudahnya, jika dana deposito Rp 10.000.000 pada saat ini bisa untuk membeli 100 kg beras, maka belum tentu uang dengan nilai tersebut setelah jatuh tempo pencairan bisa untuk membeli beras dengan kuantitas sama, bisa jadi hanya 50 kg atau lainnya.
Inflasi membuat nilai riil mata uang Anda menurun atas harga produk baik barang maupun jasa.
Solusi untuk tetap mendapat keuntungan deposito bank paling cepat yaitu memilih jangka waktu paling singkat dengan bunga terbesar. Dalam hal ini, Anda dapat memperoleh bunga hingga 5,75% hanya dalam jangka waktu 6 bulan di BPR Perdana.
Nah, mempertimbangan risiko dan keuntungan deposito Bank Perdana, bagaimana menurut Anda? Mengingat cara mengajukan pembukaan deposito sangat mudah, ini sebenarnya dapat menjadi alternatif untuk menyimpan uang dengan aman sekaligus membuatnya bertumbuh.
Keuangan | 2025-03-05
Keuangan | 2025-02-18
Keuangan | 2025-02-12
Keuangan | 2025-02-06
Keuangan | 2025-01-23
Keuangan | 2025-01-22
Berita | 2024-03-08
Berita | 2024-02-12
Peluang Usaha | 2020-03-09
Peluang Usaha | 2020-03-09
Wisata | 2020-03-10
Berita | 2022-08-02